Solusi Mudah Mengatasi HP Tidak Bisa Konek WiFi IndiHome
Tidak jarang pengguna bingung dan tidak tahu alasan kenapa HP tidak bisa konek WiFi IndiHome padahal tidak pernah terjadi sebelumnya. Jangan terburu melaporkan dan meminta petugas untuk melakukan pengontrolan ke rumah, mungkin alasannya sederhana dan bisa diatasi sendiri dengan cepat.
Bisa jadi masalah semacam ini sebenarnya bersumber dari pengaturan di HP pengguna atau mungkin ada error dari perangkat modem. Untuk mengetahui alasan dan solusi untuk mengatasi WiFi IndiHome yang tidak bisa terhubung ke HP, mari simak penjelasan berikut ini:
1. Menghapus Cache
Adanya histori penggunaan banyak WiFi mungkin bisa menjadi salah satu alasan sederhana yang menyebabkan HP tidak bisa terhubung ke IndiHome. Untuk mengatasinya, pengguna perlu melakukan pembersihan pada cache WiFi di HP, yaitu memori sementara yang berhubungan dengan histori sambungan WiFi. Caranya ialah:
Akses menu Setting atau Pengaturan di ponsel.
Pilih submenu Apps Management atau Installed Apps.
Akan muncul daftar aplikasi, lalu cari WiFi Setting.
Geser ke bawah untuk mencari pilihan Clear Cache.
2. Mengecek Setting Waktu dan Tanggal
Coba lakukan pengecekan terhadap waktu dan tanggal di HP, bisa jadi tidak sesuai dengan seharusnya akibatnya tidak konek ke internet. Penyebab yang mungkin cukup sepele tetapi mungkin juga jarang terjadi kecuali ada suatu kondisi yang membuat pengaturan HP tidak tepat. Adapun cara untuk memperbaiki pengaturan, yaitu:
Buka menu Settings atau Pengaturan di Home Screen.
Pilih submenu System & Settings.
Scroll ke bawah dan pilih opsi Date & Time.
Lakukan pengaturan jam dan tanggal agar sesuai.
3. Melakukan Koneksi Ulang dengan Password Baru
Ada lagi cara untuk mengatasi HP tidak bisa konek WiFi IndiHome akibat perubahan password sehingga tidak terhubung lagi secara otomatis. Hal ini wajar terjadi walaupun HP sudah pernah terhubung tetapi setelah password WiFi diubah maka perlu melakukan koneksi ulang. Cara mengatasinya, yaitu:
Klik Pengaturan atau Setting di HP.
Pilih submenu WiFi, lalu pilih nama jaringan IndiHome.
Cari pilihan Change Password, lalu klik.
Ketikkan password yang baru dan klik OK atau tanda centang.
4. Menambahkan Router
Jarak antara pengguna dan modem WiFi yang terlalu jauh juga bisa menjadi penyebab HP tidak bisa terkoneksi dengan internet. Kamar di belakang, ditambah pula dengan adanya penghalang seperti dinding, bisa saja membuat sinyal WiFi tidak bisa terjangkau di HP.
Untuk mengatasinya pengguna bisa menambahkan router, yaitu perangkat yang dihubungkan ke modem dan berguna untuk memperluas area yang terjangkau jaringan WiFi. Penggunaan router cocok digunakan untuk tempat yang besar agar sinyal WiFi tetap stabil ketika diakses di tiap area rumah atau kantor.
5. Melakukan Restart Modem WiFi
Kemungkinan lain yang menyebabkan koneksi internet terganggu adalah error yang bukan bersumber dari HP, melainkan pada perangkat modem WiFi IndiHome. Untuk bisa mendeteksi hal ini, biasanya gangguan koneksi tidak terjadi hanya di satu HP tetapi juga pada semua perangkat lain.
Untuk mengatasi hal ini, pengguna bisa melakukan restart modem dengan cara mematikan sambungan listrik selama beberapa menit, lalu nyalakan kembali. Tunggu selama beberapa saat, lalu silakan coba kembali menghubungkan ke jaringan WiFi dan lakukan tes koneksi dengan mengakses internet.
Demikian jalan keluar termudah dan cepat untuk mengatasi HP tidak bisa konek WiFi IndiHome tanpa perlu menunggu kedatangan petugas kontrol. Pengguna bisa langsung mengatasi masalah koneksi secara mandiri sehingga jaringan internet bisa terhubung dengan lancar ke HP seperti hari-hari biasanya.